Kamis, 18 Februari 2021

PT KONTAK PERKASA | Emma Stone Serupa Joker dalam Cruella




PT KONTAK PERKASA SURABAYA - Disney bersiap merilis film Cruella yang merupakan adaptasi dari animasi 101 Dalmatians. Trailer perdana film tersebut sudah dirilis.

Cruella menampilkan aktris Emma Stone sebagai pemeran utama. Ia memerankan karakter Cruella de Vil yang sebelumnya ikonik dibawakan oleh Glenn Close.

Bintang senior tersebut memerankan Cruella de Vil di film 101 Dalmatians pada 1996.

Emma Stone tampil berbeda sebagai Cruella. Selama ini Emma Stone dikenal lewat peran-perannya yang manis di antaranya sebagai Gwen Stacy dalam The Amazing Spider-Man atau Mia Dolan perempuan yang jatuh bangun mengejar mimpinya dalam drama drama musikal La La Land.

Dari penampilan, Emma Stone serupa dengan Glenn Close. Tak hanya itu, lewat trailer Emma Stone sekilas mirip seperti Joker sebagai Cruella.

Ia kejam dan tak sungkan menampilkan sikapnya dan wajahnya yang menyebalkan.

Dalam film ini, Cruella mengambil latar kota London di tahun 1970-an. Kisahnya mengikuti gadis muda bernama Estella yang memiliki bakat dan berambisi membesarkan namanya sebagai seorang perancang busana.

"Suatu hari, bakat Estella dalam mode menarik perhatian Baroness von Hellman, seorang legenda mode yang sangat cantik dan luar biasa. Tapi hubungan mereka memunculkan peristiwa yang akan menyebabkan Estella merangkul sisi jahatnya dan menjadi Cruella yang kasar, modis dan suka balas dendam," bunyi sepenggal sinopsis film Cruella.

Cruella tampaknya berfokus pada karakter tersebut. Bila 101 Dalmatians menjadikan anjing-anjing lucu yang dipusatkan pada pasangan Pongo dan Perdy dan anak-anak mereka yang menggemaskan, Cruella menjadi ruang bagi karakter villain ini sebagai pusat cerita.

Cruella dijadwalkan rilis tahun ini. Film ini direncanakan menyapa penggemar Disney pada 28 Mei 2021.

Setelah drama berlatar kerajaan Inggris dalam The Favourite, Cruella setingkat lebih tinggi bagi Emma Stone memerankan karakter antagonis.

Selain Emma Stone, Cruella juga dibintangi oleh Emma Thompson, Joel Fry, Paul Walter Hauser, Emily Beecham, dan Mark Strong sebagai pemeran pendukung. PT KONTAK PERKASA

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA
detik.com

 

Rabu, 17 Februari 2021

KONTAK PERKASA FUTURES | Ragnarok X: Next Generation Bakal Serbu Indonesia




KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA - Nuverse berkolaborasi dengan Gravity akan merilis Ragnarok X: Next Generation di sejumlah negara Asia Tenggara. Game besutan The Dream Network ini bakal hadir di Thailand, Filipina, Malaysia, Singapore, dan juga di Indonesia.

Game massively multiplayer online role playing game (MMORPG) ini sebelumnya telah diluncurkan di beberapa negara Asia lain.

Nuverse menjelaskan akan melakukan pengujian beta teknis yang diperkirakan mulai bulan Maret mendatang. Namun baru diperuntukan bagi pengguna di Indonesia dan Thailand.

"Kami akan memasukkan lebih banyak keseruan di permainan ini," kata Nuverse dalam keterangan resminya.

Detail selengkapnya terkait Ragnarok X: Next Generation bakal diumumkan di Facebook. Jadi kalau kamu penggemar Ragnarok, jangan lupa memantau fan Page official Ragnarok X: Next Generation. KONTAK PERKASA FUTURES

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com

 

Selasa, 16 Februari 2021

PT KP PRESS | Apple Pay Kini Dukung Transaksi Bitcoin




PT KP PRESS SURABAYA - Benci menjadi cinta, beginilah gambaran hubungan Apple dengan bitcoin. Apple pada akhirnya menganggap cryptocurrency bukan sesuatu yang secara realistis dapat dihindari atau diabaikan.
Baru-baru ini, pengguna dapat menggunakan Apple Pay untuk melakukan pembayaran bitcoin dan mata uang kripto lainya. Hal ini diumumkan oleh BitPay melalui keterangannya. BitPay adalah dompet digital yang dapat digunakan bersama dengan Apple Pay dan aplikasi Apple Wallet.

"Kami memiliki ribuan pelanggan aplikasi BitPay Wallet yang menggunakan kartu BitPay yang selalu mencari tempat baru dan cara baru untuk menggunakan kripto mereka," kata CEO BitPay, Stephen Pair dikutip dari bgr.com, Selasa (16/2/2021).

"Menambahkan Apple Pay, dan dalam waktu dekat Google serta Samsung Pay akan membuat pengguna Kartu BitPay menjadi mudah dan nyaman di lebih banyak tempat," tambahnya.

Aplikasi BitPay Wallet mendukung dan memberikan opsi untuk membeli dan menyimpan uang digital, serta melakukan pembayaran online. Pengguna bisa langsung membeli kartu hadiah dari ratusan pengecer teratas di toko maupun secara online.

Kartu BitPay memungkinkan pelanggannya untuk secara cepat mengubah uang digital menjadi mata uang fiat, yang kemudian dimuat ke dalam kartu dan dapat digunakan di debit Mastercard mana saja dan diterima di seluruh dunia.

BitPay sendiri mendukung penggunaan uang digital seperti bitcoin, bitcoin Cash, Ether, serta stablecoin yang dipatok 4 dolar, USDC, GUSD, PAX, dan BUSD.

Pengguna iOS sekarang dapat menggunakan Apple Pay untuk pembayaran bitcoin. Namun demikian, uang kripto tidak benar-benar menggantikan bentuk pembayaran tradisional seperti yang diantisipasi banyak orang dalam beberapa tahun yang lalu. PT KP PRESS

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KP PRESS
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KP PRESS
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KP PRESS
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KP PRESS
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KP PRESS
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KP PRESS
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KP PRESS
detik.com

 

Senin, 15 Februari 2021

PT KONTAK PERKASA FUTURES | Guardiola: Phil Foden Tidak Dijual Walau Ditawar Rp 8 Triliun




PT KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA - Phil Foden adalah calon pemain bintang Manchester City. Manajer Pep Guardiola sampai bilang, Foden tidak akan dijual walau ada yang menawarnya Rp 8 triliun.

Phil Foden kembali jadi starter kala Manchester City menjamu Tottenham Hotspur di Etihad Stadium, Minggu (14/2/2021) dini hari WIB dalam lanjutan Liga Inggris. Foden bermain penuh selama 90 menit dan turut andil dalam kemenangan 3-0.

Foden ditempatkan di pos sayap kiri. Dia berdiri sejajar di depan bersama Gabriel Jesus dan Raheem Sterling.

Foden mencatatkan 84 persen umpan sukses dan membuat tiga umpan kunci. Satu tembakan mengarah ke gawang dicatatkannya.

Phil Foden memang sedang menjalani musim terbaiknya bersama Manchester City. Di balik badai cedera yang menghantam banyak pemain The Citizens, Foden mampu bersinar.

Foden sejauh ini sudah mengemas 10 gol dan enam assist dari 30 penampilan di seluruh kompetisi. Apalagi usianya masih muda, masih 20 tahun maka masa depannya begitu cerah.

Manajer Manchester City, Pep Guardiola juga berkali-kali memuji Phil Foden. Baginya, Foden merupakan salah satu pemain muda terbaik saat ini.

"Di umurnya yang masih 20 tahun, dia adalah pemain muda yang penuh talenta yang pernah saya temui," puji Guardiola seperti dilansir dari Mirror.

"Dia punya segalanya untuk menjadi yang terbaik," tambah Guardiola.

Pep Guardiola juga menegaskan, Phil Foden tidak akan pernah dijual. Tak ayal, Foden sendiri memang jebolan akademi Manchester City.

"Foden adalah pemain yang tidak akan pernah kami jual!" tegas Guardiola.

"Dia tidak akan kami jual walau ada yang menawarnya 500 juta euro (setara Rp 8 triliun-red). Phil Foden adalah Manchester City," lanjutnya.

Tak ayal, Phil Foden sudah dilirik beberapa klub raksasa Eropa. Salah satunya, Real Madrid. PT KONTAK PERKASA FUTURES

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com

 

Kamis, 11 Februari 2021

PT KONTAK PERKASA | Ingin Cepat Pangkas Berat Badan? 8 Makanan Ini Bisa Membantu




PT KONTAK PERKASA SURABAYA - Salah satu penyebab berat tubuh tidak ideal adalah lemak. Selain makanan berminyak, lemak juga berasal dari makanan dengan kandungan dengan kadar gula dan garam yang tinggi.

Untuk mendapatkan berat tubuh yang ideal, kamu bisa memilih jenis makanan yang kamu konsumsi. Makanan dengan kandungan kombinasi serat, protein, serta nutrisi dapat meluruhkan lemak yang ada dalam tubuh.

Dikutip dari laman Eat This, simak beberapa makanan dan minuman yang bisa membakar lemak dalam tubuh.

1. Nasi merah
Nasi yang berasal dari beras merah ini kaya akan serat yang dapat membantu proses metabolisme tubuh menjadi lebih baik. Dibandingkan dengan nasi putih, kombinasi karbohidrat dan serat di dalam beras merah bisa membuat perut kenyang serta membakar lemak secara optimal di waktu yang sama.

2. Cabai
Memiliki cita rasa pedas, cabai ternyata memiliki manfaat untuk mendorong proses metabolisme dalam tubuh lantaran memiliki kandungan capsaicin yang dapat membakar kalori dan juga lemak.

3. Jamur
Jamur memiliki kandungan lemak dan kalori yang dapat menurunkan berat badan. Selain itu, aneka jenis jamur juga dapat menstimulasi tubuh, sehingga dapat menciptakan metabolisme yang baik.

4. Apel
Sejumlah studi membuktikan apel terbukti dapat mengurangi asupan kalori jika dikonsumsi. Kaya akan vitamin A, C, dan mikronutrien, buah yang satu ini dapat membakar lemak dengan sempurna.

5. Tomat
Tak hanya memiliki manfaat untuk kulit, buah yang mengandung kalium dan air ini juga dapat mengatasi masalah kelebihan natrium yang bisa menyebabkan penumpukan lemak di tubuh. Selain itu, tomat juga memiliki kandungan serat tinggi yang dapat melancarkan pencernaan.

6. Kentang panggang
Makanan alternatif bagi orang yang tengah menjalankan diet ini memiliki manfaat untuk membakar lemak. Selain kaya akan karbohidrat kompleks dan serat, kentang ternyata juga rendah akan lemak, sehingga bermanfaat untuk metabolisme tubuh dan pencernaan.

7. Kiwi
Buah dengan kandungan actinidin atau enzim yang membantu pencernaan dan memecah protein ini memiliki kandungan serat prebiotik yang baik untuk usus dan pencernaan. Menurut sebuah studi, mengkonsumsi satu buah kiwi dalam sehari dapat meningkatkan dan melancarkan buang air besar.

8. Teh hijau panas
Kandungan polifenol dalam teh hijau memiliki manfaat untuk mempercepat metabolisme dan membakar kalori lebih banyak, khususnya pada bagian perut. Selain itu, kandungan asam amino theanine memiliki peran untuk menenangkan tubuh, sehingga keinginan untuk makan berlebih akan menghilang. PT KONTAK PERKASA

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA
detik.com