Jumat, 29 Oktober 2021

KONTAK PERKASA FUTURES | Pada Hari Kamis Bursa Wall Street Kembali Naik, Laporan Pendapatan Perusahaan Meningkat




KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA - Bursa Saham Wallstreet pada penutupan pasar hari Kamis naik karena laporan pendapatan perusahaan yang meningkat, kenaikan terjadi setelah Demokrat mengumumkan pada Kamis pagi tidak ada provisi pajak perusahaan yang baru. Karena memberikan kontribusi untuk risiko terhadap lingkungan maka Bitcoin pada hari Kamis naik tinggi +5.3% berbalik dari turunnya harga yang tinggi pada hari Rabu –5.1%.

Indeks S&P 500 ditutup naik +0.98%, Indeks Dow Jones Industrial ditutup naik +0.68%, dan Indeks Nasdaq 100 ditutup naik +1.15%

Saham-saham diguncangkan oleh melemahnya laporan GDP. GDP AS di Q3 naik hanya +2% (setahun) masih dibawah perkiraan +2.6%. GDP AS melemah karena pandemi yang berlangsung di Q3 dan kesulitan dalam rantai pasokan. Walaupun demikian keuntungan bagi pasar modal adalah melemahnya Laporan GDP membuat tertundanya kenaikan dari tingkat suku bunga, diharapkan sampai akhir tahun depan. Laporan Initial unemployment claims turun –10,000 menjadi 281,000 menunjukan pasar tenaga kerja membaik karena turun dari 288,000.

Untuk bursa saham, kesepakatan tidak menaikkan pajak pendapatan perusahaan seperti perkiraan, tetapi masih ada minimum pajak perusahaan 15%, minimum pajak ekspor global 15%, dan pajak untuk buyback saham.

Bursa saham global mixed pada hari Kamis, indeks The Euro Stoxx 50 naik +0,31% tetapi Indeks China’s Shanghai Composite Indeks turun –1.23% dan Japan’s Nikkei Stock Index turun – 0.96%.

Kebijakan ECB untuk mengurangi pembelian bulanan dari 75 milyar euro per bulan dari Maret sampai September. ECB akan mempertahankan PEPP QE sebesar 1.85 euro sampai Maret 2022, rencana sekarang bisa lebih lama lagi jika diperlukan. ECB mempertahankan suku bunga deposito –0.50%, pasar berharap ada kenaikan 20 bpd pada akhir 2022.

Saham-saham yang mengerakkan bursa pada hari Kamis

Saham-saham yang menaikkan indeks Nasdaq 100 pada hari Kamis Regeneron (REGN) +6.04%, Tesla (TSLA) +3.78%, Apple (APPL) +2.50% dan Moderna (CAT) +2.07%. Saham yang turun Ebay (EBAY) – 6.76%, Match (MTCH) -1.51% dan Comcast (CMSA) -1.03%.

Caterpillar (CAT) ditutup naik tinggi +4.28% setelah laporan pendapatan Q3 dan keuntungan sehingga harga saham.

Ford (F) naik +8.93% setelah pengarahan dan pengumuman baru dividen.

Tesla (TSLA) naik 3.99% setelah Piper Sandler menaikkan target harga ke tertinggi Wall Street.

Saham-saham Cina yang terdaftar di bursa AS mengalami penurunan setelah Finance 40 Forum mengumumkan adanya broker online yang terlibat aktivitas ilegal, karena mereka mempunyai ijin untuk beroperasi di Cina. Dua online broker Cina yang terdaftar di bursa mengalami penurunan tinggi. Futu Holdings (FUTU) turun –13%, Up Fintech Holding- Tiger Brokers (TIGR) turun –17%.

T-notes Desember pada hari Kamis ditutup –13.5 ticks dan imbal hasil T-note 10 tahun naik +3.5 bp menjadi 1.577%. T-notes naik ketika pada hari Kamis laporan GDP turun, tetapi kembali turun karena masalah pasokan setelah lelang Treasury 7 tahun T-notes mendapatkan halangan. Harga T- notes turun karena perkiraan tingkat breakeven dari inflasi 10 tahun turun –8 bp menjadi 2.59%.

Analyst bursa Wall-Street akan mengakhiri bulan Oktober besok dengan menantikan kebijakan-kebijakan the Fed di akhir bulan dan memperhatikan berita-berita ekonomi di akhir bulan KONTAK PERKASA FUTURES

vibiznews.com


Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES

Tidak ada komentar:

Posting Komentar