Senin, 31 Agustus 2020

PT KP PRESS | Wajib Tahu! Ini Jenis Antiseptik yang Cepat Bunuh Virus




PT KP PRESS SURABAYA - Masyarakat menggunakan disinfektan terutama dalam membunuh bakteri, virus ataupun kuman yang menempel di permukaan benda. Sementara untuk membunuh mikroorganisme yang menempel di tubuh, antiseptik seperti produk hand sanitizer atau sabun banyak digunakan.
Dilansir dari healthline, antiseptik merupakan sebuah senyawa yang digunakan untuk membunuh atau memperlambat pertumbuhan mikroorganisme. Biasanya antiseptik yang paling sering digunakan adalah alkohol. Namun ternyata antiseptik lainnya yang dapat dengan cepat membunuh bakteri, kuman, maupun virus yaitu Chlorhexidine Digluconate atau CHG.

"Chlorhexidine gluconate (CHG) masuk dalam bahan aktif kebersihan tangan, bekerja dengan merusak dinding bakteri (bakterisidal). Karena tidak bersifat iritatif larutan ini seringkali digunakan untuk antiseptik tangan dan kulit daerah operasi," ujar Medical Manager Kalbe Consumer Health dr Helmin Agustina kepada detikHealth baru-baru ini.

Dikutip dari laman chlorine.americanchemistry, biasanya antiseptik ini digunakan untuk membersihkan luka atau untuk mencuci tangan saat dokter ingin memulai proses operasi. Efek antimikroba CHG memiliki spektrum yang lebih luas, sehingga dapat menghambat pertumbuhan bakteri lebih lama.

dr Helmin mengatakan CHG juga efektif digunakan secara in vitro untuk membunuh enveloped virus seperti simplex virus, HIV, cytomegalovirus, influenza, dan RSV. CHG mempunyai kecepatan yang lebih baik dalam mereduksi bakteri dibandingkan alkohol, dan jika dikombinasikan dengan alkohol maka bisa memiliki efektivitas lebih tinggi dibanding hanya dengan alkohol saja.

"Kombinasi alkohol dan chlorhexidine digluconate bekerja dengan membunuh kuman berupa bakteri gram positif, bakteri gram negatif, mycobacteria, jamur, virus dengan cepat dan efektif," pungkas dr Helmin.

Nah, salah satu produk yang mengandung Chlorhexidine Digluconate untuk membunuh virus adalah Handy Clean. Handy Clean mengandung 70% alkohol dan Chlorhexidine Digluconate (CHG) 0,5%. Kombinasi Alkohol dan Chlorhexidine Digluconate bekerja membunuh kuman berupa bakteri gram positif , bakteri gram negatif, mycobacterium, jamur, virus dengan lebih cepat dan efektif, tanpa khawatir tangan menjadi kering.

Handy Clean aman untuk kulit sensitif, dengan formula ekstra, seperti Vitamin E, Aloe Vera, dan Lavender yang membantu kulit agar tetap lembab, dan halus. Produk ini juga tidak lengket dan aman digunakan oleh anak-anak. Aroma Lavender Handy Clean membuat tangan tetap wangi dalam waktu lama. PT KP PRESS

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KP PRESS
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KP PRESS
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KP PRESS
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KP PRESS
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KP PRESS
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KP PRESS
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KP PRESS
detik.com

 

Jumat, 28 Agustus 2020

PT KONTAK PERKASA FUTURES | Legenda MotoGP: Yamaha Terindikasi Sedang Kacau




PT KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA - Sosok legendaris, Juan Martinez yang pernah menangani rider kelas wahid seperti Mick Doohan, Nicky Hayden, Sete Gibernau, dan Valentino Rossi angkat bicara soal kondisi Yamaha di lima seri pembuka MotoGP.
Mantan kepala crew MotoGP paling berpengalaman ini terkejut dengan banyaknya masalah yang menderita Yamaha.

"Terlihat aneh dengan apa yang terjadi di dalam tubuh Yamaha. Ini terindikasi banyak kekacauan di dalamnya," ujar Martinez seperti dikutip dari Marca, Jumat (28/8/2020).

Masalah pertama Yamaha ialah tengah dilanda krisis masalah mesin musim ini. Dalam sebuah dokumen Dorna Sport diketahui Vinales telah membuka segel kelima mesinnya yang dialokasikan musim ini.

Sementara tiga pebalap Yamaha lainnya sudah membuka empat segel mesin. Satu mesin Vinales dan satu mesin Rossi telah dihapus dari daftar karena dikirim ke Jepang untuk dianalisis masalahnya.

Martinez juga tampaknya tidak yakin bahwa masalah mesin sebenarnya telah teratasi.

"Mereka sangat ketat dengan mesinnya; Saya tidak akan terkejut jika beberapa balapan (Yamaha) dimulai dari pit lane. Mungkin mereka bisa menggunakan mesin yang paling berisiko hanya dalam pengujian," ungkapnya.

Tak ketinggalan, ia juga turut mengomentari insiden rem blong yang mendera Maverick Vinales di Sirkuit Red Bull Ring.

"Kami tidak tahu apakah rem mengalami proses oksidasi karena suhu. Nampaknya para teknisi sudah mendeteksinya setelah balapan pertama (dan untuk alasan inilah mereka merekomendasikan sistem baru kepada Maverick -Red.). Namun, tampaknya tidak ada sirkuit pengujian lain untuk rem. Misano bukan, Barcelona mungkin, tapi tidak sebanyak Red Bull Ring," sambung dia. PT KONTAK PERKASA FUTURES

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com

 

Kamis, 27 Agustus 2020

PT KONTAK PERKASA | The Panturas dan .Feast Tampil Sepanggung Secara Virtual




PT KONTAK PERKASA SURABAYA - Beberapa waktu yang lalu, The Panturas dan .Feast merilis lagu kolaborasi berjudul Gelora. Lagu itu dirilis dalam rangka merayakan SEA Games 2019 yang berlangsung di Manila, Filipina.
Hanya saja Gelora baru sempat satu kali dibawakan secara langsung. Pandemi COVID-19 masuk ke Indonesia dan membuat pertunjukan musik langsung terhenti sejenak. Lagu Gelora yang diciptakan dengan maksud menjadi lagu bagi suporter olah raga itu pun belum sempat dibawakan lagi di atas panggung.

Akan tetapi, akhir pekan ini, tepatnya pada Sabtu, 29 Agustus 2020 penampilan The Panturas dan .Feast membawakan Gelora dapat disaksikan dalam konser virtual Soundstream episode ketiga.

".Feast dan The Panturas pernah mengeluarkan satu single dengan judul gelora yang dirilis untuk event SEA Games di Manila. Dari kami, akhirnya .Feast dan The Panturas (terpikir), 'Kita harus bikin lagu bareng nih untuk dinyanyikan suporter di stadion'," cerita Kukuh Rizal Afrianto selaku Creative Director dari Soundstream 2020.

"Dari dibikin, mereka baru bisa sekali menyanyikan secara live. Akhirnya kepikiran salah satu highlightnya adalah lagu itu," sambung dia.

Tidak hanya tampil berdua, Soundstream edisi ketiga juga akan turut dimeriahkan oleh Rian Ekky Pradipta dari D'MASIV dan Iga Massardi dari Barasuara sebagai kolaborator.

Selain karena The Panturas dan .Feast memiliki karya bersama, Kukuh juga mengatakan dia dan timnya memiliki alasan lain di balik terpilihnya kedua band tersebut sebagai pengisi acara.

"Di episode kali ini kami kepikiran untuk ajak .Feast dan The Panturas sebenarnya karena .Feast dan The Panturas itu lagi emerging, karya-karyanya lagi disukai banyak orang, diperbincangkan banyak orang," jelas dia.

Sedangkan baik .Feast maupun The Panturas sama-sama mengaku tertarik untuk tampil bersama sebab mereka telah cukup lama saling mengenal satu sama lain. Terlebih, secara historis, kedua band itu memiliki kisah yang nyaris sama sehingga mereka bisa terbentuk.

Keduanya sama-sama band yang terbentuk di kampus. Bedanya .Feast terbentuk pada 2012 di Universitas Indonesia. Sedangkan The Panturas terbentuk di Universitas Padjadjaran pada 2015.

"Kami dari kampus juga, kebetulan awalnya kami sama-sama mulai dari kampus, dan ke komunitas-komunitas, baru bisa seperti sekarang," kata Fadli Fikriawan alias Awan, bassist dari .Feast.

Kembali tampil setelah sekian lama tidak manggung selama pandemi, Awan mengaku awalnya dia merasa gugup.

"Karena pertama kali lagi akhirnya kami main, rasanya ada deg-degannya sih. Kami sudah lama nggak megang alat, akhirnya main bareng lagi dan di set yang proper seperti di panggung, bukan di studio," kata Awan.

Hal serupa juga diungkapkan oleh Adnan yang merupakan gitaris dari .Feast. "Terakhir manggung kami tuh Maret (2020) sebelum PSBB (pembatasan sosial berskala besar). Setelah itu nggak ada apa-apa. Pas pertama kali ditawarin, sama The Panturas juga sama teman-teman kami, kami langsung mau karena kami sudah sering juga ketemu The Panturas," tambahnya.

Untuk menonton Soundstream tiket dibanderol seharga Rp 45 Ribu dan dapat dibeli melalui Loket.com dan GoTix. Episode ketiga dari Soundstream akan ditayangkan pada Sabtu, 29 Agustus 2020, mulai pukul 21.00 WIB. PT KONTAK PERKASA

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA
detik.com

 

Rabu, 26 Agustus 2020

KONTAK PERKASA FUTURES | Zuckerberg Ngadu ke Trump Soal Bangkitnya Perusahaan China?



KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA - Pemerintah Amerika Serikat semakin 'beringas' membatasi perusahaan teknologi China, sebut saja Huawei yang masuk daftar blacklist dan TikTok terancam dilarang. Kabar terbaru, ada peran Mark Zuckerberg dalam aksi-aksi tersebut.
Menurut sumber Wall Street Journal, pendiri dan CEO Facebook itu memberi peringatan pada presiden Donald Trump saat mereka makan malam tahun silam. Zuck menyebut bahwa perusahaan teknologi China merupakan ancaman langsung terhadap bisnis-bisnis AS.

Menurut Zuck, menekan perusahaan-perusahaan itu seharusnya lebih menjadi prioritas ketimbang upaya untuk menekan Facebook. Kepada pejabat AS di makan malam itu, Zuck menilai perusahaan teknologi China adalah risiko tinggi terhadap nilai-nilai Amerika serta dominasi teknologi AS.

Terkhusus TikTok, Zuck kabarnya mengatakan perusahaan milik ByteDance ini tidak memiliki komitmen yang sama dengan Facebook soal kebebasan berekspresi. TikTok kabarnya memang menyensor beberapa konten, misalnya terkait demonstrasi di Hong Kong beberapa waktu silam.

Para petinggi pemerintahan AS dicurigai setuju menindaklanjuti pengaduan Mark Zuckerberg itu. Pada bulan Oktober 2019, senator Tom Cotton dan Chuck Schummer meminta TikTok diinvestigasi. Kemudian tahun ini, tekanan pada TikTok kian hebat di mana Trump menandatangani perintah eksekutif untuk mencekal TikTok kecuali dibeli oleh perusahaan asal Amerika.

Zuck memang pantas cemas karena TikTok merupakan ancaman langsung pada Instagram dan popularitasnya meledak di banyak negara, termasuk AS sendiri. Dengan demikian, jika terus berlanjut, bisa jadi kue iklan Instagram tergerus TikTok.

Menanggapi kabar pengaduan Zuck itu, penasehat perdagangan Gedung Putih, Peter Navarro, membantahnya. Ia mengklaim berita Wall Street Journal tidak kredibel dan keputusan tentang TikTok tidak ada hubungannya dengan Zuckerberg. Facebook juga menepisnya.

"Mark tidak pernah menyarankan pelarangan TikTik. Dia hanya berulangkali bicara secara terbuka bahwa kompetitor terbesar perusahaan teknologi AS adalah perusahaan China, dengan nilai-nilai yang tidak ideal secara demokrasi seperti kebebasan berbicara," kata juru bicara Facebook.

"Menggelikan untuk mengesankan bahwa kekhawatiran soal keamanan nasional, yang disuarakan pembuat kebijakan, didorong hanya oleh perkataan Mark Zuckerberg," tambahnya seperti dikutip detikINET dari CNBC. KONTAK PERKASA FUTURES

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com

 

Selasa, 25 Agustus 2020

PT KP PRESS | Masih Turun, Harga Emas Hari Ini Rp 1.021.000/Gram



PT KP PRESS SURABAYA - Harga emas Antam hari ini turun lagi. Harga emas Antam turun Rp 2.000 dan dijual di level Rp 1.021.000 per gram.
Demikian dikutip dari laman perdagangan Antam, Selasa (25/8/2020). Harga emas Antam tercatat terus turun sejak 19 Agustus kemarin.
Sementara itu, harga buyback atau pembelian kembali emas Antam hari ini turun juga turun 2.000 ke level Rp 917.000 per gram. Harga buyback ini berarti, jika Anda ingin menjual emas, maka Antam akan membelinya dengan harga emas tersebut.

Harga emas Antam tersebut sudah termasuk PPh 22 sebesar 0,9%. Bila ingin mendapatkan potongan pajak lebih rendah, yaitu sebesar 0,45% maka bawa NPWP saat transaksi.

Berikut rincian harga emas Antam hari ini:

Emas batangan 1 gram Rp 1.021.000
Emas batangan 5 gram Rp 4.885.000
Emas batangan 10 gram Rp 9.705.000
Emas batangan 25 gram Rp 24.137.000
Emas batangan 50 gram Rp 48.195.000
Emas batangan 100 gram Rp 96.312.000
Emas batangan 250 gram Rp 240.515.000
Emas batangan 500 gram Rp 480.820.000
Emas batangan 1.000 gram Rp 961.600.000

PT KP PRESS

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KP PRESS
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KP PRESS
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KP PRESS
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KP PRESS
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KP PRESS
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KP PRESS
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KP PRESS
detik.com

 

Senin, 24 Agustus 2020

PT KONTAK PERKASA FUTURES | Lewandowski Tujuh Tahun Lalu Jadi Pecundang, Kini Pemenang



PT KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA
- Robert Lewandowski pasti bahagia betul. Setelah tujuh tahun tahun lalu terluka di final Liga Champions, Lewandowski kini jadi pemenang. Top!
Lewandowski tentu tahu betul rasanya sakit kalah di final Liga Champions. Lewandowski bersama Borussia Dortmund melaju ke partai puncak di Wembley pada Mei 2013 menantang Bayern Munich.

Asa untuk jadi juara terbuka lebar ketika Lewandowski tampil luar biasa sepanjang turnamen dengan torehan 10 gol, termasuk empat gol ke gawang Real Madrid di partai semifinal. Tapi, nasib berkata lain.

Dortmund akhirnya harus pulang dengan kepala tertunduk karena kalah dramatis 1-2 dari Bayern lewat gol Arjen Robben di menit ke-89. Bukan juga penutup karier yang manis untuk Lewandowski di Dortmund.

Sebab, setelah itu Lewandowski pergi ke Bayern demi mewujudkan mimpinya meraih trofi bergengsi. Namun, Lewandowski harus menunggu tujuh tahun lamanya untuk bisa merasakan manisnya gelar Liga Champions. Apalagi sebelum ini Lewandowski mentok di semifinal bersama Bayern.

Hal itu terjadi pada laga final di Estadio Da Luz, Senin (24/8/2020) dini hari WIB, ketika Bayern menang 1-0 atas Paris Saint-Germain. Lewandowski memang tidak bikin gol, melainkan Kingsley Coman.

Tapi, Lewandowski bisa tersenyum lebar karena dia mampu menuntaskan turnamen, bukan hanya sebagai juara tapi juga top scorer dengan 15 gol. Di akhir laga Lewandowski menutup matanya, mungkin menangis harus, seakan tak percaya dia kini memegang Si Kuping besar.

"Jangan pernah berhenti bermimpi. Jangan pernah menyerah ketika Anda gagal," ujar Lewandowski di akun instagramnya.

"Bekerja keraslah untuk mencapai impian Anda. Terima kasih untuk dukungan Anda, yang selalu yakin dengan kemampuan kami. Kami adalah juara Eropa!," sambung pemain asal Polandia itu.

Benar-benar penutup musim yang manis untuk Robert Lewandowski. PT KONTAK PERKASA FUTURES

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com

 

Jumat, 21 Agustus 2020

PT KONTAK PERKASA | Lawan Virus Berbahaya, Florida Lepas 750 Juta Nyamuk Rekayasa Genetik



PT KONTAK PERKASA SURABAYA
- Otoritas di Florida, Amerika Serikat, baru-baru ini menyetujui pelepasan 750 juta nyamuk rekayasa genetik. Tujuannya untuk menekan kejadian kasus penyakit berbahaya akibat virus, seperti dengue dan zika, yang biasa disebarkan oleh nyamuk.
Cara kerjanya menurut Oxitec, perusahaan yang melakukan rekayasa genetik, nyamuk-nyamuk tersebut seluruhnya jantan dan akan berusaha berkembang biak dengan nyamuk liar di alam. Hanya saja nyamuk rekayasa ini memiliki protein khusus yang akan membunuh keturunannya, sehingga semakin lama populasi nyamuk liar semakin berkurang.

Proyek ini sudah direncanakan selama bertahun-tahun, namun kerap mendapat penolakan oleh aktivis. Ada kekhawatiran melepas begitu saja nyamuk rekayasa genetik dalam jumlah banyak akan membawa dampak buruk yang tidak bisa diprediksi.

"Pelepasan nyamuk rekayasa genetik hanya akan menempatkan warga Florida, alam, dan spesies terancam pada bahaya yang tak perlu di tengah pandemi," protes kelompok pecinta alam, Friends of the Earth, seperti dikutip dari BBC pada Jumat (21/8/2020).

Oxitec menanggapi tindakan pemanfaatan nyamuk rekaya genetik sudah terbukti aman oleh studi. Mereka juga sudah melakukannya berkali-kali di negara lain.

"Kami sudah melepaskan milyaran nyamik kami selama beberapa tahun. Tidak ada potensi bahaya bagi lingkungan atau manusia," kata salah satu ilmuwan Oxites pada kantor berita AP. PT KONTAK PERKASA

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA
detik.com

 

Rabu, 19 Agustus 2020

KONTAK PERKASA FUTURES | Harley-Davidson Batal Kenalkan Street Fighter Bronx



KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA
- Harley-Davidson sadar betul harus merombak line up mereka yang kini tidak hanya menyajikan model cooper atau softail semata. Semuanya dilakukan untuk bisa lebih mengembangkan penjualan mereka, akhirnya motor listrik Harley-Davidson Livewire resmi diperkenalkan.
Kini kabar terbaru mengatakan Harley-Davidson bakal membatalkan rencana mereka untuk bisa melahirkan model streetfighter mereka yang disapa Bronx, seperti dikutip autoevolution.

Kabar ini menjadi menarik disimak mengingat langkah Harley-Davidson untuk bisa memperkenalkan model lain. Terlebih Harley-Davidson Bronx sudah sempat diperkenalkan pada ajang EICMA 2019, dengan menawarkan mesin 60 derajat V-Twin baru berkapasitas 975cc.

Namun sekarang Harley dikatakan telah menghapus Harley-Davidson Bronx dalam daftar produksi mereka, tanpa penjelasan model pengganti apa yang dipersiapkan.

Berbagai spekulasi bermunculan saat kabar ini muncul ke permukaan diantaranya , Harley-Davidson Bronx gagal diperkenalkan tidak lain merupakan sebagai strategi baru Harley-Davidson untuk lebih memfokuskan penjualan terhadap motor listrik Livewire.

"Kami merampingkan model sepeda motor kami sekitar 30%, dengan rencana untuk lebih menyempurnakan portofolio produk kami. Hal ini memungkinkan kami untuk berinvestasi pada produk dan platform yang paling penting, sekaligus menyeimbangkan investasi kami dengan lebih baik di segmen baru yang berpotensi tinggi. Dalam konteks ini, kami berencana untuk memperluas penawaran sepeda motor ikonik kami, yang paling mewujudkan semangat Harley-Davidson," ujar salah satu petinggi Harley. KONTAK PERKASA FUTURES

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com

 

Selasa, 18 Agustus 2020

PT KP PRESS | Kakak Positif Corona, Sharon Stone Minta Semua Pakai Masker



PT KP PRESS SURABAYA
- Sharon Stone memberi tahu penggemar tentang saudara perempuannya, Kelly, positif Corona. Aktris itu menyalahkan Kelly karena tak pernah pakai masker, terlebih sang kakak mengidap Lupus.
"Kakak saya Kelly, yang sudah mengidap lupus, sekarang mengidap COVID-19. Ini kamar rumah sakitnya. Salah satu dari Anda antimasker melakukan ini," tulis bintang Laundromat itu pada postingan di Instagramnya.

"Dia tidak memiliki sistem kekebalan. Satu-satunya tempat yang dia datangi adalah apotek," tulis Stone.


"Tidak ada test corona di negaranya, kecuali jika Anda menunjukkan gejala dan kemudian menunggu 5 hari untuk hasilnya. Kenakan masker! Untuk diri sendiri dan orang lain. Silakan."

Beberapa jam kemudian, Sharon Stone membagikan postingan saudara perempuannya itu. Ia juga menyebut cerita Kelly yang pada Maret lalu menyebut COVID-19 tak mungkin menyerang dirinya yang berada di Montana.

"Tidak belanja, tidak ada pesta, nyaris tidak melihat manusia. Sekarang berjuang untuk bernapas. Anda tidak ingin COVID-19," tulis Kelly Stone.

"Tolong nyalakan lilin untuk saudara perempuan saya Kelly dan suaminya, sahabat saya, Bruce," kata aktris itu dalam postingannya.

Sharon Stone juga membagikan video berdurasi hampir empat menit, dengan judul "VOTE TO LIVE". "Seperti yang banyak dari Anda ketahui, saya memposting tentang saudara perempuan saya yang berada di rumah sakit di ruang COVID dan bahwa dia menderita Lupus dan dia berjuang untuk hidupnya. Saya tidak memberi tahu Anda bahwa suaminya Bruce juga berada di ruang COVID di bangsal yang sama, berjuang untuk hidupnya, dan bahwa mereka tinggal di rumah selama mereka bisa," katanya.

Sharon Stone juga mengisahkan di Montana begitu sulit untuk melakukan tes Corona. Melihat apa yang terjadi kepada keluarga kakaknya, Sharon merasa khawatir karena Kelly juga kerap berhubungan dengan ibunya.

"Orang-orang yang berhubungan dengan mereka, seperti ibu saya yang telah dua kali serangan jantung, lima stent, dan alat pacu jantung dalam lima bulan terakhir, tidak bisa menjalani tes karena dia tidak bergejala," lanjutnya.

"Para perawat di rumah sakit yang merawat mereka tidak dapat dites, karena mereka tidak memiliki tes untuk mengujinya. Para perawat itu mempertaruhkan nyawa mereka dan tidak dapat dites," tutup Stone yang juga mengatakan nenek dan ibu baptisnya meninggal karena COVID-19. PT KP PRESS

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KP PRESS
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KP PRESS
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KP PRESS
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KP PRESS
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KP PRESS
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KP PRESS
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KP PRESS
detik.com

 

Jumat, 14 Agustus 2020

PT KONTAK PERKASA FUTURES | Jatuh Bangun Warnai 10 Tahun Pertama Xiaomi


PT KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA - Tepat 17 Agustus nanti, Xiaomi akan genap berusia 10 tahun. Jatuh bangun mewarnai perjalanan satu dekade pertamanya.
Alvin Tse, Country Director Xiaomi Indonesia, mengatakan dalam sepuluh tahun ini ada banyak keajaiban terjadi. Namun bejibun tantangan harus pula dihadapi Xiaomi.

Dalam waktu tergolong singkat Xiaomi mampu meraup kesuksesan besar di kampung halamannya. Bahkan hanya butuh empat tahun untuk mereka meraih gelar raja ponsel di China.

Tapi bak pepatah mengatakan hidup bagai roda pedati, kadang di atas, kadang di bawah. Inilah yang dialami Xiaomi.

Setelah menjadi nomor satu di pasar ponsel China di 2014, selang dua tahun bisnis mereka malah babak belur. Ini memaksa CEO Xiaomi Lei Jun menyingsingkan lengan bajunya menyelamatkan bisnis yang dirintisnya bersama tujuh orang lainnya.

"Lei Jun sampai harus kerja keras dari 09.00 pagi sampai 02.00 dini hari tiap hari selama setahun demi mengembalikan kondisi perusahaan," ungkap Alvin saat berbincang usai peluncuran Redmi 9A.

Keterpurukan bisnis Xiaomi ini tidak terlepas dari ikrar dari 8 orang founder untuk tidak ingin mengambil banyak untung dari bisnis yang mereka dirikan. Alhasil dengan sedikitnya profit, tidak banyak hal yang bisa dilakukan, mulai dari marketing, merekrut selebriti untuk jadi brand ambassador hingga memperluas pasar.

Di saat bersamaan Xiaomi harus bertahan di lingkungan yang sangat kompetitif. Mereka mesti menghadapi dua raksasa teknologi dunia Samsung dan Apple yang punya tenaga lebih besar.

"Tentu tidak mudah bagi kami yang kala itu masih startup kecil," terang Alvin.

Tapi untungnya Xiaomi dapat bertahan melalui badai. Mereka bangkit dari keterpurukan, dan mengepakkan sayapnya lebih luas lagi.

Tantangan tentunya akan terus menghampiri mereka ke depan. Tapi belajar dari masa lalu, perusahaan yang namanya punya arti beras kecil ini siap menghadapi. Ada tiga strategi yang akan terus mereka pegang erat.

"Tidak bisa dibantah 10 tahun ke depan akan banyak tantangan. Tapi asalkan kami tetap berinovasi, dan terus menghadirkan produk dengan harga yang sebenarnya, serta menjadi teman bagi pengguna, kami yakin akan bisa menghadapi tantangan yang ada," pungkas Alvin. PT KONTAK PERKASA FUTURES

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com

 

Kamis, 13 Agustus 2020

PT KONTAK PERKASA | Dolar AS Tertekan ke Level Rp 14.685



PT KONTAK PERKASA SURABAYA - Nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) terhadap rupiah pagi ini turun. Dolar AS turun tipis ke level Rp 14.685.
Demikian dikutip dari data perdagangan Reuters, Kamis (13/8/2020). Hingga pukul 09.35 WIB, dolar AS terpantau bergerak di level Rp 14.660-14.775.

Pergerakan dolar AS kembali menguat setelah sempat melemah kemarin. Jika ditarik dalam sepekan terakhir, nilai tukar dolar AS tercatat menguat 1,29% dan secara month to month menguat 0,98%.

Sementara itu Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka positif. IHSG menguat tipis ke level 5.245.

Dikutip dari perdagangan RTI, Kamis (13/8/2020), IHSG menguat 12 poin (0,24%) ke level 5.245. IHSG kemudian bergerak stagnan, sedangkan indeks LQ45 juga naik 1 poin (0,14%) ke 826.

Bursa Amerika Serikat ditutup Menguat. Dow Jones ditutup 27,976.84 (+1.05%), NASDAQ ditutup 11,012.24 (+2.13%), S&P 500 ditutup 3,380.35 (+1.40%). Bursa saham US ditutup menguat pada perdagangan hari Rabu. PT KONTAK PERKASA

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA
detik.com

 

Rabu, 12 Agustus 2020

KONTAK PERKASA FUTURES | Jadon Sancho Masuk Starting XI yang Gagal Digaet Ed Woodward di MU?



KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA - Usaha Manchester United memboyong Jadon Sancho tampaknya sudah menemui jalan buntu. Jika memang demikian, ia akan masuk ke dalam starting XI yang gagal digaet Ed Woodward.
Sebelumnya, Manchester United tak juga menemui kata sepakat dengan Borussia Dortmund terkait nilai transfer Jadon Sancho. Padahal klub Jerman itu sudah menetapkan tanggal 10 Agustus di awal pekan ini sebagai tenggat waktunya.

Hal itu pada prosesnya membuat Direktur Keolahragaan Dortmund Michael Zorc menyebutkan rencana klubnya untuk mempertahankan Jadon Sancho di musim 2020/2021.

"Kami sudah merencanakan Jadon Sancho tetap ada di tim musim ini, keputusan itu sudah final," ucap Michael Zorc seperti dikutip Sportskeeda.

Memang hal itu masih 'rencana' sehingga tidak menutup kemungkinan Jadon Sancho tetap dapat bergabung ke Manchester United. Apalagi ada yang menilai bahwa pernyataan Dortmund semata hanyalah 'gertak sambal' karena tahu Setan Merah butuh pemain bersangkutan.

Namun, jika pada akhirnya Jadon Sancho memang tak kuasa digaet oleh the Red Devils, namanya pun akan masuk barisan pemain top yang sudah gagal digaet Ed Woodward selaku bos urusan transfer pemain.

ahkan, GiveMeSport mencatat bahwa kegagalan Ed Woodward itu bisa dijadikan starting XI sendiri. Mulai dari posisi kiper terkait usaha Man United menggaet Hugo Lloris di tahun 2015, sebagai alternatif jika saat itu David De Gea diboyong Real Madrid, sampai dengan kegagalan mendapat Erling Haaland dari RB Salzburg sehingga akhirnya disalip Dortmund.

Sehubungan dengan hal itu, Jadon Sancho pun bisa saja masuk menjadi pemain teranyar yang gagal digaet Ed Woodward. Berikut starting XI tersebut, dimodifikasi dari daftar GiveMeSport dengan menggantikan Gareth Bale, yang kabarnya juga sempat didekati Manchester United, dengan Erling Haaland. KONTAK PERKASA FUTURES

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com

 

Selasa, 11 Agustus 2020

PT KP PRESS | Ini Pentingnya Otoritas Pengawas Pelindungan Data Pribadi



PT KP PRESS SURABAYA - Lembaga Studi dan Advokasi Masyarakat (Elsam) mendorong pembentukan otoritas pengawas independen terhadap pelindungan data pribadi.
Elsam mengungkapkan, bila berbicara hukum pelindungan data pribadi, salah satu kepingan yang penting bekerja Undang-Undang Pelindungan Data Pribadi adalah keberadaan independent supervisory authority atau otoritas independen pelindungan data pribadi.

Menyangkut otoritas independen pelindungan data pribadi ini merupakan lembaga yang berfungsi memastikan pelindungan data pribadi dan kepatuhan pengendali dan prosesor data, baik individu atau badan privat maupun lembaga publik terhadap hukum pelindungan data.

"Kenapa dia harus independen? karena memang hukum data pribadi secara ikthiar berlaku mengikat bagi sektor publik, dalam hal ini badan-badan pemerintah dan juga sektor privat, sehingga memastikan pelindungan yang memadai kepada subjek data. Bagi pemilik data pribadi, otoritas ini harus dibentuk sebagai sebuah lembaga publik yang independen terbebas dari kekuasaan politik, kontrol pemerintah, atau dari sektor swasta," tutur Deputi Direktur Elsam Wahyudi Djafar dalam webinar "Urgensi Otoritas Pengawas Independen dalam Perlindungan Data Pribadi", Senin (10/8/2020).

Wahyudi lantas mencontohkan model lembaga pengawasan tersebut serupa dengan Ombudsman, Komisi Informasi, Komnas HAM, hingga Otiritas Jasa Keuangan.

"Tetapi, sebagai catatan adalah otoritas pelindungan data tidak hanya berfungsi sebagai ombudsman, auditor, konsultan, pendidik penasihat kebijakan dan negosiator. Tapi juga, menegakkan hukum di Indonesia ketika aktor swasta atau publik melanggar RUU Pelindungan Data Pribadi," jelasnya. PT KP PRESS

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KP PRESS
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KP PRESS
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KP PRESS
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KP PRESS
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KP PRESS
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KP PRESS
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KP PRESS
detik.com

 

Senin, 10 Agustus 2020

PT KONTAK PERKASA FUTURES | Keren! Saat Suzuki Jimny Punya Tampang G-Class Versi Mungil



PT KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA - Sejak meluncur ke pasar, generasi terbaru Suzuki Jimny menjadi idaman hampir seluruh dunia. Variasi tampilannya pun bertebaran, produsen aftermarket bahkan ada yang menyediakan paket modifikasi dalam bentuk paket.
Di antara berbagai macam paket aksesori aftermarket, rata-rata dibuat untuk menyerupai SUV kelas menengah atas yang cukup menjadi favorit segmennya. Wald International baru-baru ikut meramaikan pilihan pemilik Jimny dengan paket aksesori Mercedes-Benz G-Class.

Bernama Black Bison Edition, Wald International membuat paket aksesori ini untuk membuat tampilan Jimny lebih berisi. Kit ini berisikan aksesori eksterior dan interior, serta satu set roda.

Pada bagian luar, Black Bison memberikan kap mesin berventilasi, gril yang dikelilingi lampu, dan pelat selip agresif di bagian depan. Sebuah batang lampu mengangkangi atap, dan suar spatbor besar menambahkan sentuhan agresif. Bagian belakang mendapat spoiler kecil yang disempurnakan sistem pembuangan samping khas G-Class.

Di dalam kabinnya ada beberapa tambahan menarik, termasuk A-pillar surrounds, segitiga berwarna mengelilingi pilar, serta beberapa pilihan roda kemudi berbalut kulit yang menampilkan cross-stitching merah. Sarung jok berwarna merah dijahit dengan pola berlian.

Pakey ban ditawarkan dengan pelek Vorsalino SUV 1pc cast / v11-c 15 inci atau 16 inci. Pelek itu dibalut dengan ban gambot yang semakin membuat Jimny tampak gemuk.

Wald tidak memberikan harga untuk kit secara keseluruhan, tetapi situs webnya mencantumkan harga masing-masing part. PT KONTAK PERKASA FUTURES

 

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com

 

Kamis, 06 Agustus 2020

PT KONTAK PERKASA | Sekuel Manga Inuyasa Segera Rilis, Ini Bocoran soal Putrinya



PT KONTAK PERKASA SURABAYA - Tak ada yang menyangka Inuyasha segera comeback di versi anime dan manga. Fans tercengang ketika mangaka (komikus) Rumiko Takahashi mengkonfirmasi kabar tentang ia sedang mengerjakan kisah cinta antara Inuyasha dan Kagome.
Sekuel yang hadir dalam bentuk manga dan animasi (anime) hadir setelah 11 tahun vakum sejak serialnya pada 2009 'Inuyasha - The Final Act'.

Cerita sekuel 'Yashahime: Princess Half-Demon' menceritakan tentang putri Inuyasha dan Sesshomaru bernama Setsuna.

Dilansir dari berbagai sumber, putri Inuyasha yang bernama Moroha berpakaian seperti ayahnya. Ia mengenakan jubah merah dan seragam.

Moroha digambarkan sang komikus mirip sekali dengan Inuyasha dan ibunya Kagome. Ia juga berambut hitam dan wajahnya sepenuhnya mirip dengan Kagome, tapi seringai jahat Moroha milik Inuyasha.

Setelah Moroha, ada Towa dan Setsuna yang berbeda warnanya. Si kembar anak dari Sesshomaru perawakannya mirip sekali. Towa berambut putih dan merah seperti ayahnya.

Setsuna berbeda dengan kakaknya. Perempuan itu mengenakan pakaian biasa pembunuh iblis. Ia berambut panjang cokelat dan merah serta diikat ke belakang layaknya ingin berperang.

Manga Yasahime: Princess Half-Demon dijadwalkan rilis dan tayang akhir tahun 2020. Tapi sejumlah manga yang rencananya terbit sepertinya mengalami penundaan karena pandemi COVID-19 yang masih mewabah.

Sebelumnya kabar mengenai sekuel Inuyasha diumumkan pada April 2020. Saat itu, komikus Rumiko Takahashi membicarakan soal perempuan yang melewati terowongan waktu yang dimasuki oleh Kagome.

"Seorang perempuan modern yang hidup di era Reiwa, siswa sekolah menengah berusia 14 tahun. Dia bepergian menggunakan terowongan waktu yang pernah digunakan Kagome," tulis keterangan dari seniman.

Beberapa gambar dari karakter sekuel juga diunggah. Ada putri Inuyasha dan Kagome, Moroha, serta gambar Putri Sesshomaru bernama Setsuna.

Karakter yang juga muncul di versi anime juga diunggah komikus ke Twitter dan fans Inuyasha antusias menunggu penerbitan sekuel manga dan animenya tayang. PT KONTAK PERKASA

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA
detik.com

Rabu, 05 Agustus 2020

KONTAK PERKASA FUTURES | Pendiri ByteDance Dukung Rencana Jual TikTok ke Perusahaan AS



KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA - Pendiri ByteDance Zhang Yiming membela rencananya untuk menjual bisnis TikTok di Amerika Serikat kepada Microsoft. Pembelaan ini dibuat setelah Zhang dan ByteDance dikritik oleh netizen China karena rencana tersebut.
Dalam surat internal kepada pegawai ByteDance di China, Zhang mengatakan netizen China salah paham soal situasi yang menimpa TikTok di AS. Ia juga mengatakan perusahaan menghadapi lebih banyak kesulitan di AS karena sentimen anti China yang terus berkobar.

"Saya sebenarnya memahami (kritik tersebut)," tulis Zhang dalam surat tersebut, seperti dikutip dari Reuters, Rabu (5/8/2020).

"Orang-orang memiliki harapan yang tinggi terhadap sebuah perusahaan yang didirikan oleh orang China yang telah mengglobal tetapi memiliki sedikit informasi tentangnya. Dengan banyak keluhan kepada pemerintah AS, mereka cenderung mengecam kami dengan kritik keras," sambungnya.

Sejak kabar tentang rencana penjualan TikTok, kritik terhadap ByteDance terus mengalir di media sosial China seperti Weibo. Netizen China mengatakan mereka akan menghapus aplikasi buatan ByteDance seperti Douyin (TikTok versi China) dan agregator berita Jinri Toutiao.

Ajakan ini diserukan netizen China karena mereka percaya ByteDance terlalu cepat menyerah dengan tekanan dari AS. Netizen juga mendorong ByteDance untuk mengikuti cara Google, yang memilih keluar dari China saat diminta pemerintah menyensor hasil pencariannya, dan bukan menjual bisnisnya di China.

Zhang mengatakan banyak orang salah paham tentang situasi TikTok di AS. Ia mengatakan tujuan pemerintahan Donald Trump bukan memaksa TikTok menjual bisnisnya di AS lewat Committee of Foreign Investment in the U.S. (CFIUS) tapi untuk melarang aplikasinya, dan ada proses hukum yang terpaksa diikuti ByteDance.

Dalam surat internal lain kepada pegawainya, Zhang mengatakan ia telah mulai berdiskusi dengan perusahaan teknologi agar tetap bisa menawarkan aplikasi TikTok di AS.

Presiden Donald Trump awalnya tidak merestui niat Microsoft untuk membeli bisnis TikTok di AS, tapi ia kemudian berubah pikiran setelah penasihat dan politisi di Partai Republik mengatakan langkah ini akan menjauhkan pemilih berusia muda.

Setelah berbicara dengan CEO Microsoft Satya Nadella, Trump kemudian memberikan restunya dan memberikan Microsoft waktu hingga 15 September untuk menyelesaikan perjanjian. Selain itu, Trump juga meminta agar pemerintah AS mendapat jatah dari pembelian tersebut. KONTAK PERKASA FUTURES

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com

Selasa, 04 Agustus 2020

PT KP PRESS | Resesi Ekonomi Artinya...



PT KP PRESS SURABAYA - Resesi ekonomi sedang ramai diberitakan di mana-mana. Apa sih sebenarnya resesi ekonomi itu?
Resesi ekonomi artinya adalah kondisi ketika produk domestik bruto (PDB) atau pertumbuhan ekonomi suatu negara negatif selama dua kuartal atau lebih dalam satu tahun. Jadi jika ekonomi sebuah negara masuk resesi, bisa juga dikatakan jatuh ke jurang resesi karena ini sesuatu yang mengkhawatirkan.

Perekonomian dunia berada di ambang ketidakpastian akibat pandemi virus Corona (COVID-19). Begitu juga dengan perekonomian Indonesia yang diprediksi kuat pada kuartal II-2020 ini mengalami kontraksi.

Resesi pun di depan mata. Apalagi beberapa negara di Asia seperti Singapura, Korea Selatan, dan Hong Kong sudah lebih dulu resesi.

Bahkan, dalam peluncuran laporan Bank Dunia untuk ekonomi Indonesia edisi Juli 2020, tak ada jaminan bagi ekonomi Indonesia terbebas dari resesi. Ekonomi Indonesia bisa mengalami resesi jika infeksi COVID-19 terus bertambah banyak.

Sebelum resesi ekonomi benar-benar terjadi, tidak ada salahnya persiapkan diri mulai dari sekarang.

Masyarakat harus berhemat mulai dari sekarang untuk menyiapkan dana darurat selama resesi. Sebab tidak ada yang mengetahui akan berlangsung sampai kapan jika resesi benar terjadi.

Selain mempersiapkan tabungan yang banyak, masyarakat juga disarankan agar menjaga kesehatan agar resesi tidak berkepanjangan. Sebab resesi terjadi disebabkan oleh virus Corona.

Jika benar terjadi resesi akan dapat mengakibatkan penurunan seluruh aktivitas ekonomi. Yang paling mudah dirasakan adalah menurunnya jumlah lapangan kerja yang tercipta. PT KP PRESS

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KP PRESS
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KP PRESS
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KP PRESS
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KP PRESS
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KP PRESS
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KP PRESS
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KP PRESS
detik.com

Senin, 03 Agustus 2020

PT KONTAK PERKASA FUTURES | Rahasia Performa Sensasional Liverpool di Liga Inggris 2019/2020



PT KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA
- Liverpool menciptakan sejarah saat menjuarai Liga Inggris 2019/2020. Kiper Liverpool Alisson Becker mengungkap resep penampilan gemilang timnya.
The Reds mengakhiri musim ini dengan raihan 99 poin, unggul 18 poin dari runner-up Manchester City. Dalam 38 pertandingan, Liverpool meraup 32 pertandingan dan hanya tiga kali kalah.

Liverpool pun sudah mengunci titel juaranya saat kompetisi masih menyisakan tujuh pertandingan, untuk menjadi tim tercepat dalam sejarah sepakbola Inggris level tertinggi. Alisson mengatakan, rahasia di balik performa spektakuler itu adalah saling pengertian di antara pemain di atas lapangan.

"Tim kami sudah pasti sangat tangguh," kata kiper Brasil itu kepada Bola da Vez, yang dikutip ESPNFC. "Setiap pemain punya banyak kualitas secara individu, dan kami memiliki setidaknya empat pemain yang selalu tampil top, terbaik di dunia di posisi mereka, dan itu yang membuatnya menjadi sebuah tim yang istimewa."

"Tapi apa yang betul-betul membuat perbedaan adalah cara kami bermain bersama. Kami berpikir sebagai satu, kami mempunyai tujuan yang sama, dan itu adalah melakukan segalanya yang kami bisa untuk mencapai target-target itu, mempertaruhkan semuanya secara mental dan fisik."

Sukses ini menandai titel juara Liga Inggris pertama Liverpool dalam 30 tahun, usai sebelumnya menjuarai Liga Champions. Manajer Liverpool Juergen Klopp ditunjuk sebagai pihak yang paling bertanggung jawab.

"Dia mempercayai kami untuk melakukan apa yang ingin kami lakukan, pada tidak hanya sesi-sesi latihan, tapi juga setiap harinya. Dia itu orang yang sangat bergairah, dan dia menunjukkannya," kata Alisson.

"Dia ingin menang dan membuat Liverpool menjadi sebuah klub yang bahkan lebih besar lagi," kiper yang digaet Liverpool dari AS Roma itu menambahkan. PT KONTAK PERKASA FUTURES

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
detik.com